Monday, April 27, 2009

Love (red: Attachment) hurts, alot

Mencintai seseorang adalah suatu kesalahan
Terlalu mencintai seseorang adalah suatu kesalahan yang lebih besar lagi,
dan terlalu mencintai seseorang disertai dengan harapan adalah kesalahan terbesar yang kamu lakukan dalam hidup

Dan itulah yang aku lakukan sekarang, itulah yang aku jalani sekarang. Kalau ada obat baru yang diperlukan manusia, itu adalah obat untuk menghilangkan perasaan yang tidak perlu, perasaan yang menyiksa, perasaan yang mengekang kebebasanmu, perasaan yang hadir di saat yang tidak tepat, dan mungkin pada orang yang tidak tepat.

Mungkin akan lebih mudah, jika kita bisa mengendalikan perasaan sayang, benci, apapun, seperti halnya kita mengendalikan....apa ya? tiba-tiba aku menyadari bahwa tak ada sesuatu hal apapun yang bisa kita kendalikan dalam hidup. Alih-alih, justru hal yang paling bisa kita kendalikan adalah perasaan kita. sayang, senang, sedih, benci, putus asa, semua itu ada dalam diri kita. Dan meskipun susah, tidak semudah memilih baju apa yang kita pakai hari ini, itu adalah satu-satunya hak asasi yang dimiliki seorang manusia, yang sebenarnya tidak dikendalikan oleh hal-hal lain di luar diri kita. kita bisa dengan mudah memilih baju yang mau kita pakai, karena kita punya uang untuk membeli setumpuk baju agar bisa kita pilih. bagaimana dengan orang-orang yang tidak punya uang, yang bahkan untuk makan pun sulit, bagaimana memilih baju bisa menjadi hal yang mudah baginya? Tetapi memilih untuk tersenyum adalah hal yang semua orang bisa lakukan, tanpa perlu kendali/hal-hal lain di luar dirinya. manusia bisa tersenyum kapanpun dia mau, kapanpun dia benar-benar mau. Saat sakit, fisik maupun batin, saat sedih, saat marah, saat apapun juga, asal diri kita mengizinkan, tanpa perlu hal apapun dari luar, tanpa perlu uang, tanpa perlu pakaian, tanpa perlu cuaca cerah, tanpa perlu perdamaian dunia. kita bisa tersenyum dan gembira kapanpun kita mau. Ini adalah satu-satunya hal yang bisa kita kendalikan.
sesederhana itu. Dan aku baru menyadari betapa ngerinya hidupku, saat aku tidak bisa mengendalikan hal itu, satu-satunya hal yang seharusnya bisa kukendalikan.

back to topik, love hurts, most when you love much and hope much more. It hurts alot, believe me. No matter how good your love story is, it will hurt in the end, if you can't learn to love and let go, to love and not hurt. But still, I myself haven't learn to be able to do that. and it hurts me everyday. Wish I can go back, but I couldn't.